Lubuk Basung (26/10).

Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Agam bekerjasama dengan SMAN I Lubuk Basung mengadakan kegiatan..." /> Lubuk Basung (26/10).

Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Agam bekerjasama dengan SMAN I Lubuk Basung mengadakan kegiatan..." />

Lomba PBB dan Vocal Grup Lagu Perjuangan di hari Sumpah Pemuda

Lubuk Basung (26/10).

Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Agam bekerjasama dengan SMAN I Lubuk Basung mengadakan kegiatan dalam rangka peringatan hari Sumpah Pemuda 28 Oktober. Bentuk kegiatan yang diadakan berupa Lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) antar SMA/MA dan sederajat Tingkat Kabupaten Agam dan lomba Vocal Grup lagu-lagu perjuangan tingkat SMP sederajat se Kabupaten Agam.

 

Kegiatan lomba PBB ini diikuti oleh 15 SMA se-Kabupaten Agam dan 12 SMP se-Kabupaten Agam untuk lomba Vocal Grup lagu-lagu perjuangan. Dimana untuk lomba PBB dilaksanakan di lapangan Basket SMAN I Lubuk Basung sedangkan untuk  Vocal Grup lagu-lagu perjuangan diadakan di halaman SMAN I Lubuk Basung.

 

Acara yang dibuka langsung oleh Bupati Agam dimana dalam hal ini diwakili oleh Staf Ahli Bupati bidang Permasyarakatan dan Sumber Daya Manusia dan dilanjutkan dengan penyerahan Kepengurusan OSIS SMAN I Lubuk Basung periode 2010-2011 kepada Pengurus untuk masa bakti 2011-2012. Dalam kesempatan itu Bupati Agam menyampaikan bahwa saat ini Kabupaten Agam sedang terus berusaha dalam peningkatan Pendidikan, Kesehatan dan Perekonomian.

 

Dalam kesempatan tersebut Bupati Agam menyampaikan bahwa Pemuda adalah tonggak dari kemerdekaan Indonesia. Dalam diri pemuda terdapat potensi-potensi besar yang dapat menunjang kemajuan sebuah bangsa, karena dalam diri pemuda terdapat sifat-sifat bersemangat dan berapi-api namun dibalik itu sifat-sifat tersebut menyimpan sebuah resiko besar bila tidak dikelola dengan baik dan benar karena pemuda juga mempunyai sifat labil. Sehingga pemuda bisa menjadi tonggak pembangunan dan juga bisa menjadi penghancur sebuah bangsa. Ditangan pemuda lah kemajuan atau kemunduruan sebuah bangsa ditentukan.

 

Senada dengan Bupati Agam. Taslim selaku Kepala Sekolah SMAN I Lubuk Basung juga menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah sebuah sejarah bagi SMAN I Lubuk Basung, dimana pengukuhan pengurus OSIS dilakukan dengan sebuah kegiatan besar, dimana yang sebelumnya hanya dikukuhkan dengan acara penyerahan dari pengurus lama kepada pengurus baru tanpa ada kegiatan besar. Dalam kesempatan itu juga beliau mengatakan bahwa kegiatan ini mengandung pesan Pendidikan Berkarakter, yakninya karakter peduli kepada orang lain dan karakter disiplin. Tidak mungkin dalam sebuah regu PBB karakter peduli dan disiplin ini tidak ada. Karena karakter ini mutlak diperlukan dalam sebuah regu PBB untuk menghasilkan sebuah regu PBB yang baik.