Waka Polres Agam Kompol Ichwan mengingatkan, dalam mencegah pengguna narkotika  dikalangan generasi muda harus berperan para Ninik Mamak, Guru, Orang tua, DPRD dan..." /> Waka Polres Agam Kompol Ichwan mengingatkan, dalam mencegah pengguna narkotika  dikalangan generasi muda harus berperan para Ninik Mamak, Guru, Orang tua, DPRD dan..." />

Wakapolres: Anak dan Kemenakan Perlu Menjauhi Narkotika

Waka Polres Agam Kompol Ichwan mengingatkan, dalam mencegah pengguna narkotika  dikalangan generasi muda harus berperan para Ninik Mamak, Guru, Orang tua, DPRD dan pemerintah.

"Lima pilar tersebut harus berperan aktif dalam menghindari dan mencegah penggunaan narkotika dikalangan generasi muda," kata Waka Polres Ichwan ketika sejumlah wartawan komfirmasi diruangan kerjanya.

Dia menambahkan, lima pilar yang ada dimasyarakat itu sangat penting dan harus sejalan dalam mencegah anak kemenakan dari pengaruh narkotika, kalau tidak satu kata maka pencegahan tidak bisa dilakukan.

Lebih lanjut dia mengatakan, jajaran Polres Agam sudah melakukan pengamanan dengan menangkap para tersangka yang melakukan tidak pidana penyalahgunaan narkotika, akan tetapi harus dilakukan juga kerja sama yang baik dengan limaunsur ini.

Kedepannya, jajaran polres juga akan melakukan koordinasi dengan BNK dan juga dengan lima pilar yang dianggap merupakan ujung tombak pencegahan penggunaan narkotika dikalangan anak kemenakan.

Sumber Bagian Humas Sekrtariat Daerah Kab. Agam