Sebagai pusat pembinaan umat dan dakwah islam, BKMT Kecamatan Kamang Magek mempunyai beberapa program kegiatan antara lain adalah  Wirid Gabungan BKMT Kecamatan se..." /> Sebagai pusat pembinaan umat dan dakwah islam, BKMT Kecamatan Kamang Magek mempunyai beberapa program kegiatan antara lain adalah  Wirid Gabungan BKMT Kecamatan se..." />

Wirid Gabungan BKMT Kecamatan Kamang Magek

Sebagai pusat pembinaan umat dan dakwah islam, BKMT Kecamatan Kamang Magek mempunyai beberapa program kegiatan antara lain adalah  Wirid Gabungan BKMT Kecamatan setiap bulannya.

Badan Kontak Majelis Taqlim (BKMT) Kecamatan Kamang Magek telah melaksanakan kegiatan wirid gabungan pada hari Minggu tanggal 24 April 2011 di Mesjid Taqwa Jorong Halalang Nagari Kamang Mudiak Kecamatan Kamang Magek.Wirid gabungan BKMT ini menghadirkan penceramah dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Agam yaitu Bapak Drs. H. Thamrin, M.Ag. kegiatan ini dihari oleh Camat Kamang magek, ibu-ibu dan bapak-bapak pengurus dan anggota BKMT Kecamatan Kamang Magek dan Kecamatan Tilatang Kamang, Ketua MUI Kecamatan Kamang Magek, anggota Majelis Taqlim, tokoh-tokoh masyarakat dan masyarakat sekitarnya.

Kegiatan wirid BKMT ini dilaksanakan secara rutin dua kali dalam satu bulan yang pelaksanaannya gabungan dengan BKMT Kecamatan Tilatang Kamang. Kegiatan dilaksanakan satu kali dalam satu bulan di Kecamatan Kamang Magek dan satu kali dalam satu bulan di Kecamatan Tilatang Kamang.

Untuk Kecamatan Kamang Magek juga dilaksanakan secara bergilir di setiap mesjid yang ada di masing-masing nagari.